Pembelajaran Jarak Jauh Menggunakan Aplikasi Skype
PEMBELAJARAN VIRTUAL MENGGUNAKAN APLIKASI SKYPE Oleh : Nurjanah A. Definisi dan Karakteristik Pendidikan Jarak Jauh Sistem pendidikan jarak jauh pada awalnya berbentuk pendidikan koresponden yang mulai dikenal sekitar tahun 1920- an sebagai suatu bentuk pendidikan orang dewasa. Proses pembelajarannya menggunakan bahan cetak yang dikenal dengan self-instruksional texts dan dikombinasikan dengan komunikasi tertulis antara pengajar dan siswa. Dalam perkembangannya istilah pendidikan koresponden dianggap terlalu sempit. Kemudian muncul istilah independent study (belajar mandiri), home study (belajar di rumah) dan external study (belajar di luar sekolah). Baru pada tahun 1970-an, bersamaan dengan berdirinya Open University di Inggris, istilah pendidikan jarak jauh menjadi populer dan penggunaannya mencakup pendidikan korespondensi, independent study, home study dan external study . Selama empat dasa warsa...